"Sebelum ada listrik PLN pada malam hari saya memakai lampu sumbu untuk penerangan. Dengan bantuan ini, saya mendapatkan meter sendiri, stop kontak listrik dan 3 titik lampu serta token listrik gratis. Sekarang rumah saya sudah terang benderang. Terima kasih Pemerintah dan PLN," ungkapnya
Diketahui, pada 2022, program bantu pasang baru listrik telah melistriki 80.183 rumah tangga di seluruh Indonesia, tersebar di 22 provinsi.
Baca Juga:
Gendeng Indomobil, PLN Icon Plus Siap Kolaborasi Wujudkan Pengembangan Ekosistem Kendaraan Listrik
Pada tahun 2023 rencana penerima manfaat program ini di Riau sebanyak 3.310 rumah tangga dengan total penerima di seluruh Indonesia sebanyak 125.000 rumah tangga.[mga]