"Kalau sharing budget dengan APBD Riau, saya rasa memungkin saja. Bisa keroyokan antara APBN dan APBD Provinsi. Namun, tentu harus ada pembicaraan lagi antara pemprov dengan kementerian terkait. Ini yang akan kami dorong. Kalau memang memungkinkan, dan pusat setuju, kenapa tidak? Bisa dibahas di APBD murni 2022 ini," sambungnya.
Dalam waktu dekat, Agung akan mengajak anggota Komisi IV DPRD Riau serta untuk turun mengecek langsung situasi di lapangan serta dengan membawa mitra dari OPD terkait. Ia juga akan dorong komisi IV untuk membuat rekomendasi agar persoalan yang ada disana bisa teratasi dengan cepat.
Baca Juga:
Perawat di Pekanbaru Ditangkap Polisi, Curi Emas Majikan Lansia Rp150 juta
Setidaknya, paling minim aktivasi trafic light dan perbaikan jalan yang rusak parah. Karena ketika hujan, lanjut dia, lubang yang menganga digenangi air. Pengendara roda dua sering terkecoh dan menghantam lubang tersebut hingga terjadi kecelakaan. (tum)