WahanaNews - Riau | Bupati Rokan Hilir (Rohil), Afrizal Sintong meninjau Puskesmas Sedinginan yang terletak di Kecamatan Tanah, Putih, Kamis (6/7/2023).
Dalam kesempatan itu, bupati didampingi Ketua PKK, Sanimar dan Camat Tanah Putih, Emelda untuk meninjau langsung kondisi Puskesmas Sedinginan.
Baca Juga:
Pemeriksaan Kesehatan Gratis, Akses Mudah Manfaat Besar
Menurut Bupati Afrizal, bangunan Puskesmas Sedinginan dirasa perlu untuk mendapatkan renovasi. Pasalnya, ada beberapa ruangan yang dinilai sudah tidak layak.
"Ada beberapa ruang bangunan yang harus direnovasi, dan secepatnya akan kita masukkan dalam anggaran tahun 2024 nanti," ucap Afrizal Sintong, dikutip Jumat (7/7/2023).
Adapun bupati menyempatkan diri untuk menjenguk sejumlah pasien yang dirawat inap di puskesmas tersebut. Bupati kemudian memberikan sedikit uang tunai untuk membantu meringankan beban pada para pasien.
Baca Juga:
Kasudinkes dr. Erizon Safari Imbau Masyarakat Jakarta Barat Manfaatkan Program CKG Pemerintah
Selanjutnya, bupati mengatakan bahwa dirinya akan berkoodinasi dengan Pemda Rohil untuk mengangkat tenaga honor di Puskesmas Sedinginan sebagai pegawai P3K.
"Kalau layak sesuai dengan formasinya, maka akan kita angkat menjadi pegawai P3K," imbuh Bupati.
Diketahui, tahun 2023 ini, akan ada sekitar 760 pegawai P3K yang akan diterima dari tenaga kesehatan di Pemkab Rohil. Untuk itu, bupati berharap kepada seluruh tenaga honorer agar selalu semangat dalam menjalankan tugasnya.
"Insha Allah dengan kerja keras kalian akan terus kami perhatikan. Dalam waktu dekat ini, tepatnya di bulan Agustus, akan diadakan rapat koordasi (rakor) untuk pembahasan kinerja perangkat desa se- Rohil," pungkas Bupati Afrizal.[mga]