WahanaNews - Riau | Badan Penyuluhan dan Pembelaan Hukum (BPPH) Pemuda Pancasila (PP) MPW Provinsi Riau meminta kepada Kepolisian Daerah (Polda) Riau serius untuk mengusut dugaan penyelewengan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi yang dilakukan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Nomor 13. 285. 608. Jalan Dalu dalu, Tali Kumain, Kecamatan Tambusai Kabupaten Rokan Hulu Provinsi Riau.
Guna menindaklanjuti laporan pengaduan masyarakat (dumas) yang telah dilayangkan BPPH MPW Riau selaku Kuasa Hukum dari Pelapor yakni Ketua MPC PP Rohul Syahmadi Malau pada 13 April 2023 lalu, Ketua BPPH PP Riau, Taufik Tanjung kembali mendatangi Ditreskrimsus Polda Riau, Jumat (5/5/2023).
Baca Juga:
Kompolnas Apresiasi Kesiapan Polda Riau Hadapi Pilkada Serentak 2024
"Ya, kami (BPPH PP) siang tadi kembali mendatangi Polda Riau.Dan laporan kami bersama Ketua MPC PP Rohul terkait indikasi penyelewengan BBM subsidi oleh SPBU Desa Talikumain yang telah kami laporkan sudah didisposisi ke Subdit Unit 3 Diskrimsus Polda Riau," katanya kepada di Riau, dikutip Sabtu (6/5/2023).
Dalam kesempatan itu, katanya, BPPH MPW PP Riau mendorong Polda Riau untuk serius menindaklanjuti laporan terkait indikasi ilegal dugaan penyelewengan BBM Subsidi yang dilakukan oleh SPBU Desa Talikumain pada 8 April 2023 lalu.
Masih dalam kesempatan itu, Taufik Tanjung juga memberi sinyal bahwa pihaknya akan melakukan aksi demontrasi jika pihak Polda Riau tidak mengusut indikasi penyelewengan BBM Subsidi jenis solar oleh SPBU Desa Talikumain.
Baca Juga:
Soal Kasus Eksekusi Paksa Mobil Konsumen, DPP LPKRI B.A.I Apresiasi Kinerja Polda Riau
"Kalau tidak digubris ya kita PP Riau dan PP Rohul akan demo di Polda Riau," tegasnya.
Janji Tindak Tegas
Dihubungi terpisah, Area Manager Comm, Real & CSR Pertamina Patra Niaga Regional, Sumbagut Susanto August Satria menyebut, saat ini pihaknya tengah “menganalisa” lebih lanjut terkait indikasi sementara SPBU yang melayani tangki modifikasi dan menggunakan beberapa barcode (QR Code) subsidi tepat untuk pengisian Solar subsidi di SPBU Desa Talikumain.