Riau.WahanaNews.co - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, PTPN IV Reguler III Kebun Tanah Putih menunjukkan kepeduliannya terhadap lingkungan dengan membagikan 50 bibit tanaman dan 1000 ekor bibit ikan kepada masyarakat.
Kegiatan ini berlangsung di Kepenghuluan Pasir Putih Utara, Kecamatan Balai Jaya, Kabupaten Rokan Hilir, Riau, dan diwakili oleh Datuk Penghulu Pasir Putih Utara, Reza, Rabu (5/6/2024).
Baca Juga:
Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, PLN Tanam 3.000 Mangrove di Pesisir Sulawesi Utara
"Pemberian bibit tanaman dan bibit ikan ini akan dilakukan di tempat yang sudah ditentukan. Bibit ikan akan ditaburkan di alur Sungai Kebun Tanah Putih," kata Asum Herlambang, SP-Bun, di ruang kerjanya, Jumat (7/6/2024).
Bibit tanaman yang terdiri dari beberapa jenis pohon diserahkan secara simbolis oleh Manajer PTPN IV Kebun Tanah Putih kepada Datuk Penghulu Pasir Putih Utara, Reza, dan disaksikan oleh Asum Herlambang, SP-Bun, APK, KTU, serta masyarakat setempat.
"Kepedulian perusahaan terhadap masyarakat bukan hanya pada Hari Lingkungan Hidup saja. Perusahaan juga secara berkesinambungan berkontribusi untuk pembangunan di berbagai sektor perkebunan melalui CSR," tambah Asum Herlambang.
Baca Juga:
Semut Merah Dibalik Suksesi Program Adiwiyata Agincourt Resources
Datuk Penghulu Pasir Putih Utara, Reza, sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada pihak perusahaan perkebunan BUMN atas kepeduliannya terhadap masyarakat dan lingkungan.
"Ini sangat membantu program pemerintah dalam menjaga ekosistem alam dan lingkungan hidup," paparnya.
Asum Herlambang, sebagai pemandu acara, juga memberikan beberapa kata sambutan kepada para undangan, terutama masyarakat setempat.