RIAU.WAHANANEWS.CO, BAGAN SINEMBAH — Sebagai bentuk komitmen terhadap kesehatan karyawan, PT Sinergi Integritas Agroindustri (SIA) menyelenggarakan kegiatan Posyandu khusus di lingkungan perusahaan pada Sabtu (12/7/2025). Kegiatan ini berlangsung di area operasional perusahaan yang berlokasi di Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir, Riau.
Posyandu tersebut merupakan hasil kolaborasi antara Pemerintah Kepenghuluan Bahtera Makmur, Puskesmas Bagan Sinembah, dan manajemen PT SIA. Tujuannya adalah mendekatkan layanan kesehatan kepada para pekerja serta meningkatkan kesadaran mengenai pentingnya menjaga kesehatan secara berkelanjutan.
Baca Juga:
Lahan HGB Terbengkalai, PTPN IV Dinilai Abaikan Kewajiban Sosial sebagai BUMN
Beragam layanan disediakan, mulai dari pemeriksaan tekanan darah, pengukuran berat badan, cek gula darah, konsultasi gizi, hingga penyuluhan tentang pola hidup sehat dan pencegahan penyakit tidak menular.
Sartika, salah satu karyawan yang mengikuti kegiatan ini, mengaku sangat terbantu. “Kami jadi bisa cek kesehatan secara praktis tanpa harus ke luar area kerja. Semoga bisa rutin diadakan,” ujarnya.
Tak hanya menyediakan layanan medis, PT SIA juga menyisipkan sesi edukasi kesehatan yang dipandu oleh tenaga medis dari puskesmas dan perwakilan perusahaan. Materi yang disampaikan meliputi pentingnya deteksi dini penyakit, cara menjaga pola makan seimbang, serta tips menjaga kesehatan mental di lingkungan kerja.
Baca Juga:
Dukung Asta Cita Presiden, Polsek Bagan Sinembah Panen Jagung 1,5 Ton di Suka Maju
Manajer Humas PT SIA, Dedi Santoso, menegaskan bahwa edukasi ini penting sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dan upaya preventif terhadap risiko kesehatan karyawan. “Kami ingin membangun budaya sadar kesehatan, tidak hanya di internal perusahaan, tetapi juga di masyarakat sekitar,” ujarnya.
PT SIA berencana menjadikan kegiatan Posyandu ini sebagai program berkelanjutan. Pihak perusahaan juga terbuka untuk mengembangkan bentuk layanan serupa di komunitas sekitar sebagai kontribusi dalam mendukung derajat kesehatan masyarakat.
Redaktur: Sah Siandi Lubis