Riau.WahanaNews.co - Sapi milik petani di Desa Panton Rayeuk T, Kecamatan Banda Alam, Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh dilaporkan tewas dimangsa harimau pada Rabu (18/10/2023) lalu.
Kapolres Aceh Timur AKBP, Andy Rahmansyah menyebutkan, sapi betina itu milik Andi, petani Desa Panton Rayeuk T.
Baca Juga:
Peredaran Ganja Asal Aceh Tujuan Sumbar 624 Kg Diungkap BNN
“Diterkam harimau pada bagian belakang dan perut disobek,” kata Andy, dikutip Minggu (22/10/2023).
Awalnya, Andi mencari sapi miliknya yang diikat di kebun salah seorang petani lainnya.
Namun, setiba di lokasi, ditemukan sapi betina itu telah mati dengan kondisi penuh luka cabikan harimau.
Baca Juga:
Dari Aceh, Presiden Jokowi Lanjutkan Kunjungan Kerja ke Provinsi Sumatra Utara
Padahal, lokasi kejadian hanya terpaut 300 meter dari rumah Andi.
Setelah menemukan sapi itu, petani langsung melapor ke polisi. Di sekitar kebun ditemukan jejak tapak kaki harimau.
Andy mengimbau, untuk sementara sapi tidak dilepaskan jauh dari rumah.