Riau.WahanaNews.co - Polsek Tanah Putih Polres Rokan Hilir (Rohil) melaksanakan pengamanan dan pengawalan (Pamwal) terhadap proses pengembalian Logistik Pemilu 2024 dari PPK Kecamatan Tanah Putih ke Gudang Logistik KPU Kabupaten Rohil.
Adapun logistik tersebut diberangkatkan ke Komplek Batu 6 Bagan Siapi-api Ibukota Kabupaten Rokan Hilir, Minggu (25/2/2024).
Baca Juga:
KPU Kota Gorontalo Terima Logistik Surat Suara untuk Pilkada Serentak 2014
"Telah dilaksanakan giat Pengamanan dan Pengawalan terhadap Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 dari PPK Kecamatan Tanah Putih ke KPU Kabupaten Rohil, adapun kendaraan pengangkut logistik Pemilu 2024 yang digunakan 9 unit mobil colt diesel," jelas Humas Polres Rohil, Iptu Yulanda Alvaleri, dikutip Senin (26/2/2024).
Sementara diketahui, jenis Logistik yang dibawa 910 kotak yang berisikan surat suara PPWP, DPR RI, DPD , DPR Provinsi dan DPRD Kabupaten, yang terdiri dari sebanyak 789 Bilik, 1 Box Kecil yang berisikan, D. Hasil PPWP, D. Hasil DPR RI, D. Hasil DPD RI D. Hasil DPRD Provinsi D Hasil DPRD Kabupaten.
"Ada pula formulir Kejadian Khusus dan Keberatan Saksi - saksi, Daftar Hadir, Tanda terima 35 Box Besar yang berisikan, C. Hasil PPWP C. Hasil DPR RI, C. Hasil DPD, C. Hasil DPRD Prov dan C. Hasil DPRD Kabupaten. Dan selama giat berlangsung dalam keadaan aman, lancar serta kondusif," pungkas Iptu Yulanda Alvaleri.