WahanaNews - Riau | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) menurunkan puluhan satuan tugas (satgas) untuk mengatasi persoalan banjir di wilayah Pelabuhan Baru.
Diketahui, banjir tersebut disebabkan oleh adanya air pasang akibar saluran air atau drainase yang dangkal.
Baca Juga:
Negara Turun Tangan, Satgas Gabungan Siap Sikat Pemalak dan Ormas Brutal
Kepala DLH Pemkab Rohil, Suwandi, mengatakan, adapun Satgas Penanggulangan Banjir bertugas untuk membersihkan saluran air yang menyebabkan kondisi banjir.
"Genangan air disini cukup dalam, karena terjadi penangkalan akibat air pasang. Saat ini jumlah Satgas yang diturunkan lebih kurang 60 orang," kata Suwandi di Rohil, dikutip Selasa (13/6/2023).
Menurut Suwandi, sejak tiga hari belakangan ini, di wilayah Ibu Kota Bagan Siapi-api sendiri tengah terjadi intensitas curah hujan yang tinggi disertai angin kencang.
Baca Juga:
Satgas Pangan Polda Kalsel Kawal Kestabilan Harga Minyak Goreng Jelang Ramadhan
"Akibatnya, dibeberapa tempat di wilayah ibukota mengalami banjir, seperti di wilayah Pelabuhan Baru, Kelurahan Barat, Kelurahan Bagan Jawa, Kelurahan Bagan Punak, dan Kepenghuluan Bagan Punak Meranti," pungkasnya.[mga]